Show simple item record

dc.contributor.advisorBapak Heri Sudarsono , SE., M.Ec
dc.contributor.authorWisnu wibisono, 123132159
dc.date.accessioned2018-06-07T14:18:23Z
dc.date.available2018-06-07T14:18:23Z
dc.date.issued2017-07-18
dc.identifier.urihttps://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/7888
dc.description.abstractPeternakan merupakan bagian dari pembangunan pertanian yang memiliki peranan yang penting dalam kegiatan ekonomi Indonesia. Tujuan dari pembangunan peternakan adalah untuk memenuhi kebutuhan gizi masyarakat yang bersumber dari protein hewani berupa daging, telur, dan susu yang sangat diperlukan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (Kamiluddin, 2009). Salah satu sumber protein yang banyak diminati oleh masyarakat indonesia adalah telur ayam. Hal tersebut salah satunya karena harganya yang terjangkau dan mudah didapatkan. Salah satu contoh pada tahun 2015 harga telur Rp 21.998. Sedangkan harga daging sapi Rp 104.328/kg, atau harga daging yam yang sebesar Rp 30.087/kg. Namun walaupun harganya terjangkau, dari segi gizi telur sudah cukup baik untuk tubuh. Telur sebagai salah satu produk ternak unggas mengandung protein yang sangat berperan dalam tubuh manusia karena protein berfungsi sebagai zat pembangun yaitu bahan pembentuk jaringan baru di dalam tubuh, zat pengatur yaitu mengatur berbagai sistem di dalam tubuh. Adapun kontribusi protein asal ternak tersebut sebesar 25,50% dari total kebutuhan minimal untuk orang Indonesia yaitu 1,158 gr per kapita per hari. Namun tingkat konsumsinya masih di bawah standar Widya Pangan dan Gizi tahun 1998 yaitu 6gram per kapita per hari (Fitrini, dkk, 2006). Jenis data pada penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Kementerian Pertanian, Sensus Sosial Ekonomi Nasional (Susenas), Internet dan sumber bacaan media cetak. Data sekunder yang digunakan adalah data deret waktu (time series data) untuk rentang waktu 1997-2015. Model analisis pada penelitian ini adalah Regresi Linier Berganda. Hasil dari penelitian populasi ayam petelur berpengaruh positif terhadap produksi telur ayam. Harga telur ayam tidak berpengaruh terhadap produksi telur ayam. Konsumsi telur ayam berpengaruh positif terhadap produksi telur ayam. Secara bersama-sama variabel populasi telur ayam, harga telur ayam dan konsumsi telur ayam berpengaruh terhadap produksi telur ayam.en_US
dc.publisherUNIVERSITAS ISLAM INDONESIAen_US
dc.subjectproduksi telur ayamen_US
dc.subjectregresi linier bergandaen_US
dc.titleAnalisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Produksi Telur Ayam di Indonesiaen_US
dc.typeUndergraduate Thesisen_US


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record