Show simple item record

dc.contributor.advisorDr. Drs. Ahmad Darmadji, M.Pd
dc.contributor.authorSUCI PUTRIANI AZHARI
dc.date.accessioned2022-01-19T08:48:09Z
dc.date.available2022-01-19T08:48:09Z
dc.date.issued2021-08-25
dc.identifier.urihttps://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/35916
dc.description.abstractPembelajaran di masa pandemi menjadi problem bagi sebagian lembaga pendidikan. Sebagian sekolah tidak siap melakukan pembelajaran jarak jauh karena keterbatasan kemampuan guru dan orang tua dalam menggunakan teknologi. Sementara itu, selama masa pandemi banyak siswa yang prestasinya menurun karena pembelajaran yang kurang efektif sehingga perlu adanya peran guru dan peran orang tua dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di masa pandemi. Adanya penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana peran guru dan peran orang tua dalam meningkatkan prestasi belajar di masa pandemi. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif yang bersifat penelitian lapangan (field research) yang berlokasi di UPTD SD Negeri 13 Perupuk kecamatan Lima Puluh Pesisir kabupaten Batubara. Informan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas, dan orang tua siswa. Sedangkan pengumpulan data yang digunakan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Keabsahan data penelitian ini dilakukan dengan member checking, yaitu menanyakan kembali kepada informan hasil wawancara yang telah dilakukan agar diperkuat dan dikoreksi kebenarannya. Sedangkan teknik analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Hasil temuan penelitian ini menyimpulkan bahwa peran dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di masa pandemi, yaitu: (a) guru memberikan materi pembelajaran melalui Whatsapp group bersama orang tua (b) guru melakukan monitoring dari rumah ke rumah (c) guru membuat kelompok belajar per dusun di salah satu rumah orang tua siswa (d) guru melakukan pembelajaran melalui media youtube dan membuat kuis melalui microsoft 365 khusus kelas VI. Peran orang adalah: (a) orang tua sebagai pendidik layaknya guru saat di sekolah (b) orang tua sebagai motivator (c) orang tua mengawasi dan memperhatikan kinerja belajar anak selama BDR (d) orang tua sebagai fasilitator, teknik memasukkan anaknya ke les privat.en_US
dc.publisherUniversitas Islam Indonesiaen_US
dc.subjectPeran Guruen_US
dc.subjectPeran Orang Tuaen_US
dc.subjectPrestasi Belajaren_US
dc.titlePeran Guru Dan Peran Orang Tua Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Di Masa Pandemi (Studi Kasus Di Uptd Sd Negeri 13 Perupuk)en_US
dc.Identifier.NIM17422176


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record