Show simple item record

dc.contributor.advisordr. Moetrasi Firngadi, DTM&H, Sp.KJ
dc.contributor.authorPrawesti, Anggita Widya Noor
dc.date.accessioned2020-12-29T00:59:15Z
dc.date.available2020-12-29T00:59:15Z
dc.date.issued2013-11-20
dc.identifier.urihttps://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/26156
dc.description.abstract: Pola seleksi PTN pada tahun 2013 ini berbeda dengan tahuntahun sebelumnya. Ujian tertulis ini yang disebut dengan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dengan kuota kursi yang terbatas. Bagi siswa yang belum diterima atau gagal diterima di Perguruan Tinggi Negeri yang sesuai dengan pilihannya inilah biasanya menjadi pemicu timbulnya stres psikososial, berupa kecemasan karena pengalaman gagal yang dialami. Kecemasan (ansietas) dapat dialami oleh setiap orang, ditandai dengan sensasi ketakutan yang menyebar, perasaan yang tidak menyenangkan dan samar-samar, seringkali disertai dengan gejala autonomik. Kecemasan yang tidak dapat diatasi oleh masing-masing mahasiswa dapat mengganggu aktifitas dan prestasi belajarnya dengan menurunkan kemampuan memusatkan perhatian, menurunkan daya ingat, serta menggangu kemampuan dalam hal menghubungkan sesuatu dengan sesuatu yang lainnya. Tujuan: Untuk mengetahui adakah perbedaan tingkat kecemasan antara mahasiswa yang pernah mengalami gagal ujian SBMPTN 2013 dengan mahasiswa yang tidak gagal SBMPTN pada mahasiswa FK UII 2013 Metode: Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dan dilakukan secara cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa FK UII Angkatan 2013. Sampel penelitian berjumlah 90 orang mahasiswa. Analisis data dilakukan dengan uji Chi Square. Hasil: Dari 51 mahasiswa yang gagal SBMPTN, 36 orang mengalami kecemasan ringan sampai sedang dan 15 orang mengalami kecemasan berat. Untuk mahasiswa yang tidak gagal ada 30 orang yang mengalami kecemasan ringan sampai sedang dan 9 orang mengalami kecemasan berat. Dari hasil perhitungan didapatkan bahwa ; df = 1 ; p > 0,05. Kesimpulan: Tidak terdapat perbedaan yang bermakna untuk tingkat kecemasan antara mahasiswa yang gagal SBMPTN dengan yang tidak pada mahasiswa FK UII angkatan 2013.en_US
dc.publisherUniversitas Islam Indonesiaen_US
dc.subjectKecemasan.en_US
dc.subjectSBMPTNen_US
dc.subjectGagalen_US
dc.titlePerbedaan Tingkat Kecemasan Antara Mahasiswa Yang Pernah Gagal Sbmptn Dengan Yang Tidak Pada Mahasiswa FK UII Angkatan 2013en_US
dc.typeThesisen_US
dc.Identifier.NIM10711091


Files in this item

FilesSizeFormatView

There are no files associated with this item.

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record