Show simple item record

dc.contributor.advisorRatna Syifa’a Rachmahana, S.Psi., M.Si., Psikolog
dc.contributor.authorDevi Novitasari, 14320308
dc.date.accessioned2018-03-01T11:45:34Z
dc.date.available2018-03-01T11:45:34Z
dc.date.issued2018-02-08
dc.identifier.urihttps://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/5906
dc.description.abstractPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara self-compassion dan penyesuaian diri pada remaja panti asuhan X. Hipotesis yang diajukan adalah terdapat hubungan positif antara self-compassion dengan penyesuaian diri pada remaja yang tinggal di panti asuhan X. Responden yang digunakan dalam penelitian merupakan remaja panti asuhan dengan usia 12 sampai 20 tahun. Keseluruhan subyek dipilih dari empat panti asuhan yang berada di X yakni Panti Asuhan Muhammadiyah, Panti Asuhan Aisyiyah, Panti Asuhan Darul Hadlonah, dan Panti Asuhan Safinatun Najah. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner berisikan dua skala yakni skala self-compassion yang merupakan modifikasi skala dari Neff, dan skala penyesuaian diri yang dikembangkan oleh peneliti mengacu pada teori yang dikemukakan oleh Scheneiders. Skala self-compassion terdiri dari 10 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0.60 dan skala penyesuaian diri terdiri dari 28 aitem dengan koefisien reliabilitas 0.88. Data yang telah dianalisis menunjukkan hasil bahwa terdapat hubungan positif antara self-compassion dan penyesuaian diri (r = 0.49, p = 0,00, p<0,05) dan sumbangan efektif sebesar 24.31%.en_US
dc.publisherUniversitas Islam Indonesiaen_US
dc.subjectSelf-Compassionen_US
dc.subjectPenyesuaian Dirien_US
dc.subjectRemaja Panti Asuhanen_US
dc.titleHUBUNGAN ANTARA SELF-COMPASSION DAN PENYESUAIAN DIRI PADA REMAJA YANG TINGGAL DI PANTI ASUHAN Xen_US
dc.typeUndergraduate Thesisen_US


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record