Show simple item record

dc.contributor.advisorIr. Subarkah, MT
dc.contributor.authorArief Kurniawan
dc.date.accessioned2021-09-16T06:59:25Z
dc.date.available2021-09-16T06:59:25Z
dc.date.issued2016
dc.identifier.urihttps://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/32537
dc.description.abstractJalan merupakan kebutuhan pokok untuk menunjang kegiatan masyarakat, maka dari itu dalam pembuatan jalan diperlukan konstruksi yang baik. Perkembangan-perkembangan struktur perkerasan jalan yang inovatif perlu dilakukan. Salah satunya dengan menggunakan batuan Zeolite dari daerah Klaten. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penggunaan batuan Zeolite sebagai agregat halus pada campuran HRS-Base. Penelitian ini dilakukan dengan membuat benda uji serta mengganti agregat halus Clereng dengan agregat halus Zeolite. Pengujian ini dilakukan dengan metode Marshall untuk memperoleh nilai Marshall Properties dengan perbandingan penggunaan agregat halus Zeolite sebesar 0%, 12,5%, 25%, 37,5%, dan 50% . Setelah didapatkan nilai kadar aspal optimum , kemudian dilakukan lagi pengujian immersi dan kuat tarik tidak langsung. Pengujian immersi dan kuat tarik tidak langsung dilakukan untuk mendapatakan besar nilai stabilitas dan nilai kekuatan tarik. Hasil analisis menunjukan nilai kadar aspal optimum yang dapat ditentukan untuk variasi kadar Zeolite 0%, 12,5%, 25%, dan 37,5% secara berturut-turut yaitu 6,5%, 6,25%, 7,0%, dan 7,5%. Sedangkan untuk variasi kadar Zeolite 50% tidak dapat ditentukan karena tidak memenuhi persyaratan. Untuk nilai stabilitas dan nilai kekuatan tarik menunjukkan hasil yang tidak jauh berbeda yaitu untuk Zeolite 0% nilainya lebih besar dibandingkan dengan campuran yang memakai Zeolite sebagai agregat halus. Hal tersebut terjadi karena Zeolite merupakan agregat yang memiliki rongga besar. Kecenderungan Zeolite yang menyerap aspal ini akan mengurangi kuantitas dan kemampuan aspal untuk mengisi rongga dalam campuran, sehingga nilai stabilitas campuran dengan variasi kadar Zeolite juga akan lebih kecil dibandingkan dengan variasi campuran tanpa kadar Zeolite. Kata kunci : Zeolite, Marshall, HRS-Base, Inovasi, Jalanen_US
dc.publisherUniversitas Islam Indonesiaen_US
dc.subjectZeoliteen_US
dc.subjectMarshallen_US
dc.subjectHRS-Baseen_US
dc.subjectInovasien_US
dc.subjectJalanen_US
dc.titlePengaruh Zeolite Alam Terhadap Material Pengganti Agregat Halus Pada Perkerasan Hrs-Base Dengan Metode Bina Margaen_US
dc.Identifier.NIM11511208


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record