Show simple item record

dc.contributor.advisordr. Soeroyo Machfudz, Sp.A(K), MPH
dc.contributor.authorHayatunnufus, Baitika
dc.date.accessioned2021-07-09T03:22:55Z
dc.date.available2021-07-09T03:22:55Z
dc.date.issued2017-06-05
dc.identifier.urihttps://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/30325
dc.description.abstractDemam tifoid adalah penyakit sistemik akut yang disebabkan oleh infeksi bakteri Salmonella typhi. Hingga saat ini demam tifoid masih menjadi masalah kesehatan di Negara tropis termasuk Indonesia. Departemen Kesehatan Republik Indonesia (2012), memperlihatkan bahwa demam tifoid menduduki peringkat ke 3 dari 10 penyakit terbanyak pada pasien rawat inap di Rumah Sakit. Dilaporkan 91% kasus demam tifoid di Indonesia banyak mengenai usia 3-19 tahun. Leukosit berperan sangat penting dalam sistem pertahanan tubuh, semakin tinggi jumlah leukosit maka semakin berat juga infeksinya dan dapat berpengaruh terhadap lama rawat inap pasien. Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui hubungan antara jumlah leukosit dengan lama rawat inap pada pasien demam tifoid usia 5-18 tahun di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta periode Januari-Desember 2016. Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik dengan metode cross sectional dan bersifat retrospektif. Data diperoleh dari catatan rekam medis pasien demam tifoid usia 5-18 tahun di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta. Hasil Penelitian : Dari hasil penelitian, didapatkan bahwa pasien dengan jenis kelamin laki-laki yaitu sebanyak 23 pasien (56%) dan perempuan sebanyak 18 pasien (44%). Pasien dengan lama rawat inap 1-5 hari yaitu sebanyak 31 pasien (76%) dan lama rawat inap >5 hari sebanyak 10 pasien (24%). Pasien dengan jumlah leukosit normal yaitu sebanyak 26 pasien (63%) dan jumlah leukosit abnormal sebanyak 15 pasien (37%). Tidak terdapat hubungan jumlah leukosit dengan lama rawat inap pada pasien demam tifoid usia 5-18 tahun di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta. Simpulan : Jenis kelamin terbanyak adalah laki-laki yaitu sebanyak 23 pasien (56%). Lama rawat Inap terbanyak adalah 1-5 hari yaitu sebanyak 31 pasien (76%). Jumlah leukosit terbanyak adalah jumlah leukosit normal yaitu sebanyak 26 pasien (63%). Tidak terdapat hubungan jumlah leukosit dengan lama rawat inap pada pasien demam tifoid usia 5-18 tahun di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta periode Januari-Desember 2016.en_US
dc.publisherUIIen_US
dc.subjectlama rawat inap.en_US
dc.subjectleukositen_US
dc.subjectdemam tifoiden_US
dc.titleHubungan Jumlah Leukosit Dengan Lama Rawat Inap Pada Pasien Demam Tifoid Usia 5-18 Tahun Di Rs Pku Muhammadiyah Yogyakarta Periode Januari-Desember 2016en_US
dc.typeThesisen_US
dc.Identifier.NIM14711138


Files in this item

FilesSizeFormatView

There are no files associated with this item.

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record