Show simple item record

dc.contributor.advisorRochmy Istikharah, S.Farm., M.Sc., Apt.
dc.contributor.authorRIZKI MAULIDA, 15613100
dc.date.accessioned2020-02-05T08:48:10Z
dc.date.available2020-02-05T08:48:10Z
dc.date.issued2019-11
dc.identifier.urihttp://hdl.handle.net/123456789/17952
dc.description.abstractHiperglikemia adalah suatu kondisi kadar glukosa dalam plasma darah melebihi batas normal yang merupakan tanda diabetes melitus. Kadar glukosa darah yang tidak terkontrol pada diabetes melitus dapat menyebabkan komplikasi berupa diabetes nefropati. Kembang bulan (Tithonia diversifolia (Hemsley) A. Gray) memiliki kandungan flavonoid dan seskuiterpen yang mampu menurunkan kadar glukosa darah puasa, menangkap radikal bebas penyebab diabetes nefropati, serta kemampuan seskuiterpen untuk menghambat faktor inflamasi pada sel mesangial ginjal manusia ketika kondisi hiperglikemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol daun kembang bulan terhadap kadar kreatinin dan gambaran histopatologi ginjal pada tikus Wistar jantan yang diinduksi menggunakan streptozotosin-nikotinamid dosis 65mg/kgBB dan 230mg/kgBB. Metode yang digunakan dalam penetapan kadar kreatinin yaitu metode Jaffe, pembacaan menggunakan spektrofotometri UV-Vis pada serapan 485nm dan pengamatan gambaran histopatologi ginjal dilakukan dengan membuat preparat organ ginjal yang diwarnai dengan Hematoksilin-Eosin. Data kadar kratinin yang didapatkan kemudian dianalisa menggunakan One Way Anova dengan tingkat kepercayaan 95% dan data hasil histopatologi dianalisa secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tikus Wistar jantan mengalami peningkatan kadar kreatinin puasa setelah diberi ekstrak etanol daun kembang bulan dengan nilai peningkatan 156,68% (kelompok normal), 274,24% (kelompok negatif), 50,58% (kelompok positif), 140,73% (perlakuan ekstrak daun kembang bulan 50mg/kgBB), 328,26% (perlakuan ekstrak daun kembang bulan 100mg/kgBB), tetapi semua kadar tersebut masih berada dalam rentang normal. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Pemberian ekstrak etanol daun kembang bulan dosis 50mg/kgBB dan dosis 100mg/kgBB tidak menyebabkan perubahan kadar kreatinin serta tidak terdapat perubahan gambaran histopatologi ginjal pada hewan uji.en_US
dc.publisherUniversitas Islam Indonesiaen_US
dc.subjectKembang Bulanen_US
dc.subjectDiabetes Mellitusen_US
dc.subjectDiabetes Nefropatien_US
dc.subjectKreatininen_US
dc.subjectHistopatologi Ginjalen_US
dc.titlePENGARUH EKSTRAK ETANOL DAUN KEMBANG BULAN (Tithonia diversifolia (Hemsley) A.Gray) TERHADAP KADAR KREATININ DAN GAMBARAN HISTOPATOLOGI GINJAL PADA TIKUS WISTAR JANTAN YANG DIINDUKSI STREPTOZOTOSIN-NIKOTINAMIDen_US
dc.typeThesisen_US


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record