Perkembangan pertumbuhan anak di awal kehidupannya merupakan masa usia keemasan. Masa ini terjadi pada saat anak berusia 0 sampai 5 tahun. Kemampuan otak anak diusia keemasannya ini berkembang dengan pesat untuk menyerap informasi. Sebaiknya anak diberikan banyak pembelajaran supaya bisa mempelajari berbagai macam keterampilan, agar dapat digunakan untuk membentuk kebiasaan-kebiasaan yang akan berpengaruh pada kehidupan selanjutnya dan menggali potensi yang terdapat didalam dirinya. Kecerdasan seorang anak dipersiapkan sejak dini, dimulai dari faktor nutrisi dan stimulasi. Pertumbuhan anak usia dini dalam mengembangkan kemampuan yang dimilikinya lebih baik dilakukan dengan cara bermain dan eksplorasi, dimana bermain dapat memberikan efek belajar yang menyenangkan. Bermain dapat dilakukan dengan menggunakan alat permainan maupun tidak penggunakan alat peraga, tetapi dapat memberikan suatu informasi pembelajaran yang menyenangkan dan anak dapat berimajinasi mengembangkan bakatnya. Pembuatan aplikasi tersebut menggunakan software Adobe Flash Professional CS6 serta didukung oleh Corel Draw X5 sebagai pembuatan konten aplikasi. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Hierarchy Plus Input Process Output (HIPO). Hasil yang didapat dari aplikasi ini memiliki beberapa menu, seperti pengenalan huruf abjad baik huruf kapital dan huruf kecil. Penyajian informasi menggunakan perangkat komputer yang dijalankan pada smartphone yang berbasis android. Hasil akhir dari aplikasi ini adalah pengenalan huruf abjad untuk anak usia dini berbasis android. Informasi dapat tersimpan secara komprehensif dan cepat dipahami dalam bentuk teks dan gambar. Kata Kunci :Adobe Flash CS6, Smartphone, Android, Pengenalan Abjad, Anak Usia Dini.