Mahasiswa UII memiliki motivasi yang sangat besar untuk memiliki kemampuan dan kapasitas yang tinggi sebagai seorang entrepreneur. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya mahasiswa UII yang memiliki usaha ataupun bisnis meskipun sebagian besar masih dalam level Usaha Kecil dan Menengah (UKM). Hal ini sejalan dengan semangat yang terkandung dalam visi dan misi UII yang berkehendak untuk menciptakan entrepreneur-technopreneur dalam menghadapi tantangan global. Selama ini, proses pembelajaran melalui mata kuliah kewirausahaan memang telah dilakukan, tetapi perlu adanya fasilitas mediasi untuk mematangkan konsep rencana bisnis, mentoring, jejaring dan akses pembiayaan. Untuk menjawab kebutuhan tersebut, terdapat suatu organisasi yang membina dan memantau perkembangan UKM melalui rangkaian pemodalan dengan tujuan menjadikan UKM tersebut menjadi usaha yang memiliki tata kelola organisasi dan keuangan yang baik serta yang memiliki dampak positif untuk masyarakat di lingkungannya maupun secara luas, yaitu Inkubator Bisnis Mahasiswa (IBISMA) UII . Sistem Monitoring UKM tenant Inkubator Bisnis Mahasiswa (IBISMA) UII dibuat untuk membantu IBISMA UII, khususnya bagi pengelola dan UKM tenant yang diampu dalam penyimpanan data UKM tenant, melakukan pemantauan pengembangan usaha, serta sebagai sarana untuk publikasi IBISMA UII kepada mahasiswa maupun pengguna lain yang menginformasikan tentang profil, berita, event, data UKM tenant, galeri foto serta kontak IBISMA UII. Sistem ini menerapkan bahasa UML (Unified Modelling Languange) untuk merancang proses-proses dalam pembuatan sistem dan dibangun dengan bahasa pemrograman PHP dan aplikasi XAMPP sebagai web server di localhost dan MySQL sebagai penyimpanan database. Sistem telah berhasil dikembangkan dan telah diujikan kepada calon pengguna. Sistem dinilai sangat membantu pihak pengelola dalam publikasi dan monitoring perkembangan UKM-UKM tenant serta sudah sesuai dengan ekspektasi UKM tenant sebagai sistem Monitoring perkembangan usaha UKM tenant serta pelaporan perkembangan kepada pihak pengelola. Kata kunci : IBISMA UII, UKM TENANT, UML, XAMPP, PHP, MySQL.