Show simple item record

dc.contributor.authorFahmi, Muhammad Wahid Al
dc.contributor.authorWirayuda, Ahmad
dc.date.accessioned2024-01-22T04:58:54Z
dc.date.available2024-01-22T04:58:54Z
dc.date.issued2023
dc.identifier.uridspace.uii.ac.id/123456789/46870
dc.description.abstractIndustri minyak atsiri adalah industri penghasil minyak yang bersumber dari ekstrak alami dari jenis tumbuhan tertentu. Banyak sekali kegunaan dari minyak atsiri pada berbagai jenis industri, misalkan pada industri kosmetik, makanan hingga farmasi. Selain itu kegunaan dari minyak atsiri sebagai wewangian dan bumbu masakan. Agar mendapatkan hasil yang maksimal, maka perlu dilakukan monitoring pada proses ekstraksi minyak atsiri. Hal yang harus diperhatikan pada proses ekstraksi minyak atsiri adalah suhu dan tekanan. Salah satu dari industri kecil di bidang minyak atsiri terdapat di daerah Ngemplak, Sleman, Yogyakarta. Industri kecil ini masih menggunakan alat monitoring yang sederhana. Selain itu masih belom ada otomatis sebagai pengamannya. Maka dari itu kami telah membuat alat yang bisa melakukan monitoring serta terdapat otomatisnya sebagai pengaman. Pada tugas akhir ini komponen yang digunakan untuk alat ini adalah thermocouple type K sebagai sensor temperatur, pressure sensor sebagai sensor tekanan, arduino mega 2560 untuk mengrimkan sinyal dari sensor ke LCD, relay sebagai pemutus arus ketika nilai dari sensor thermocouple melebihi batas, LCD sebagai penampil nilai dari sensor, keypad untuk memasukan nilai yang diinginkan, buzzer sebagai alaram, dan SD card module untuk menyimpan data ketika proses sedang berjalan. Untuk monitoringnya nilai keluaran sensor akan ditampilkan secara langsung di LCD dan hasilnya akan tersimpan pada SD card module. Pada sistem pengamannya meggunakan relay, dimana jika nilai dari thermocouple melebihi batas nilai maka relay akan secara otomatis mematikan pemanas. Sedangkan buzzer jika nilai dari pressure sensor melebihi batas maka akan berbunyi. Dengan adanya alat ini, kualitas dari minyak atsiri akan meningkat serta harga jualnya akan naik. Alat ini bisa meminimalisir terjadinya kecelakaan kerja. Selain itu alat ini juga bisa membuat industri kecil semakin berkembang dan menjadi terkenal karena kualitas minyak atsiri yang bagus.en_US
dc.publisherUniversitas Islam Indonesiaen_US
dc.subjectMONEKSIRen_US
dc.subjectSistem Monitoringen_US
dc.subjectEkstraksi Minyak Atsirien_US
dc.titleMONEKSIR: Sistem Monitoring dan Kontrol Pada Ekstraksi Minyak Atsirien_US
dc.typeThesisen_US
dc.Identifier.NIM19524093
dc.Identifier.NIM19524111


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record